Latest Updates

HABIB LUTHFI : Cara mendidik anak


Tentu semua orang tua menginginkan yang terbaik untuk anaknya. Tumbuh dan berkembang menjadi generasi penerus sekaligus mampu menjawab tantangan ummat dan zaman.

 Ada beberapa hal yang bisa saudara lakukan :

  1. Memperbanyak melakukan kunjungan / ziarah kepada waliyullah khusus nya mereka yang masih hidup dan umumnya yang telah meninggal. Mintalah doa kepada waliyullah yang masih hidup agar kita mampu mendidik anak-anak menjadi anak yang shalih dan shalihah serta meminta khusus agar anak kita menjadi anak yang berbakti kepada orang tua, agama dan bangsa. Ini sebagaimana dilakukan oleh ayahanda Imam Al-Ghazali. Semasa hidup, ayahnya tidak pernah lepas berziarah kepada para shalihin dan ulama, bahkan pada setiap kunjungannya tersebut sang ayah tidak pernah luput meminta doa untuk anak-anaknya agar menjadi anak yang shalih dan shalihah. Dari keikhlasan ziarah yang dilakukannya, Allah SWT mengabulkan doanya. Kedua putranya yang bernama Abu Hamid Muhammad bin Muhammad Al-Ghazali dan Imam Ahmad bin Muhammad Al-Ghazali menjadi ulama termasyhur. Kewalian kedua ulama ini selain karena dirinya sendiri juga karena peran kedua orangtua.
  2. Perbanyak membaca ayat suci Al-Quran dan shalawat kepada Nabi yang diniatkan khusus untuk anak-anak kita agar menjadi anak yang shalih dan shalihah, menjadi hamba Allah SWT yang taat dan mencintai RasulNya, membanggakan orangtua dan guru-gurunya. 


Insya Allah bila kedua cara ini anda lakukan dengan ikhlas sepenuh hati dan penuh prasangka baik, husnuzzhan kepada Allah SWT, Allah SWT akan mengabulkannya.

Related Post:

0 Response to " HABIB LUTHFI : Cara mendidik anak"

Post a Comment

X-Steel - Wait